Tentang Bisnis

Founder Story

  Bisnis ini dimulai dari pengalaman pribadi founder Unisglutenfree, Sofiah Balfas yang mengalami sakit cukup lama hingga terdiagnosa Celiac Disease pada tahun 2014. Tidak ada obat untuk menyembuhkan Celiac Disease kecuali Strictly Gluten Free diet (diet ketat gluten). Pada saat itu ditahun 2014 sangat sulit menemukan produk gluten free di Indonesia. Hal ini menjadi latar belakang didirika...nnya bisnis yang fokus pada produk gluten free dengan merek dagang Unisglutengfree.

Read more

Tentang Perusahaan

PT. Gluten Free Indonesia

  PT. Gluten Free Indonesia didirikan sejak tahun 2015, merupakan perusahaan yang memproduksi aneka produk bebas gluten dengan brand Unis Gluten Free. Tujuan didirikannya perusahaan yaitu untuk menyediakan produk-produk yang tidak mengandung gluten yang dibutuhkan bagi masyarakat yang berkebutuhan khusus seperti autoimmune, gluten intolerance, gluten sensitivity, celiac disease dan autism.... Proses pengolahan yang dilakukkan di design secara khusus untuk memproduksi produk yang terjamin bebas dari kontaminasi gluten. Hal ini menjadi fokus perusahaan dimana kami sangat memperhatikan keamanan produk dan kualitas bagi konsumen kami. Sorghum menjadi pilihan bahan baku andalan kami, dimana selain bersumber dari bahan pangan local, juga mempunyai keunggulan dalam segi nutrisi (Tinggi serat, protein dan kaya antioksidan). Produk kami telah memiliki sertifikasi PIRT, Halal MUI dan teruji hasil analisa laboratorium tidak terdeteksi gluten. Dengan inovasi yang terus berjalan, bisnis terus berkembang dalam mengeluarkan produk-produk bebas gluten.

Read more
Tentang Bakery

Bakery by Unis Gluten Free

  Guna mendukung penyediaan produk bebas gluten, sejak tahun 2016 kami mendirikan Bakery Unis Gluten Free. Kami memproduksi produk bakery seperti aneka kue, cookies dan roti. Bahan baku yang digunakan dalam produksi bakery menggunakan formula khusus sehingga memiliki kualitas, rasa, penampilan yang tidak ada bedanya dengan produk bakery lain pada umumnya. Ciri khas dari produk non gluten y...ang memerlukan perhatian khusus, dihandle secara baik sehingga menghasilkan produk akhir yang sangat diminati oleh konsumen kami. Guna menjaga kemurnian produk kami yang berciri khas bebas gluten, maka semua bahan baku, fasilitas, dan peralatan yang digunakan dapat dijamin terhindar dari kontaminasi gluten. Kami terus berinovasi dalam menyediakan produk-produk pilihan untuk mendukung diet gluten konsumen kami.

Read more